Mengintip Pusat Latihan Esport Pertama Indonesia.

Sport

Pusat pelatihan tidak hanya menyediakan teknologi yang canggih, namun juga berbagai fasilitas untuk latihan fisik.

Semenjak dimasukkanya esport dalam cabang olahraga Asian Games 2018 lalu, kini persaingan olahraga yang membutuhkan konsentrasi dan daya tahan tinggi itu pun semakin ketat. Tak heran jika belakangan ini turnament esport banyak digelar khusunya ditanah air.

Disisi lain, sejumlah atlet esport Indonesia pun banyak menorehkan prestasi yang amat membanggakan, Rizky Fadian misalnya, atlet esport muda tanah air yang beberapa waktu lalu mampu menjadi juara PES SEA Finals League 2019 yang digelar di Thailand pada Maret 2019 lalu.

Baca Juga :

Rizky Fadian, Atlet Muda Indonesia Cabang Esport Dengan Segudang Prestasi

Atlet Tanah Air Dengan Prestasi Gemilang di Sepanjang Tahun 2018

geliat esport yang kian membumi di tanah air membawa konsekuesni kebutuhuhan tempat latihan bagi atlet esport, hal tersebut menjadi keniscayaan mengingat esport juga telah menjadi cabang olahraga dalam sea games maupun Asian games. .

di awal bulan April, kebutuhan akan lokasi pelatihan esport telah terpenuhi. Saat ini sudah ada pusat pelatihan esports pertama di Indonesia. Lokasi venue ini terletak di kawasan The Breeze BSD, Kabupaten Tangerang, Banten

Peresmian NXL Sport Center (gudanggaming.com)

kedepanya , arena latihan  yang digawangi NXL eSport Center itu akan menjadi pusat pelatihan bagi atlet yang nantinya akan berlaga dalam gelaran Sea Games 2019. Ketua Umum Indonesia Esports Association (IeSPA), Eddy Lim mengatakan, adanya pusat  pelatihan esport  menjadi sarana sekaligus tantangan bagi para atlet esports untuk memaksimalkan potensi yang dimiliki setiap atlet. .

Menurut Eddy , IeSPA sendiri merekomendasikan tempat tersebut menjadi satu-satunya arena latihan bagi atlet esport. ” Kami memilih yang punya spesifikasi khusus untuk para atlet esports,”  katanya.

Ungkapan Eddy mengacu pada kenyataan tak mudah  menentukan sebuah  tempat yang dapat dipergunakan sebagai pusat pelatihan bagi atlet-atlet esports, terutama yang sudah berkelas nasional dan internasional. .

Status pusat pelatihan esports tak sekadar faktor penggunaan komputer dengan teknologi canggih serta koneksi internet yang super kencang. Tempat pelatihan juga memiliki berbagai fasilitas lain seperti halnya tempat latihan fisik yang nantinya akan dapat membantu menjaga kebugaran bagi setiap atlet.

Baca juga :

Ini DIa Manfaat Peregangan Otot yang Jarang di Ketahui

Lemak di Mana-Mana ? Ayo Lakukan Latihan Fitness Berikut Ini

Eddy menambahkan, lokasi latihan harus memadai, tidak bising serta memiliki fasilitas latihan untuk menjaga kebugaran setiap atlet. “Atlet esport juga memiliki kewajiban untuk melakukan latihan fisik,” katanya.

Atlet esport juga membutuhkan stamina dan konsentrasi yang tinggi saat berlaga. Oleh sebab itu latihan fisik menjadi kegiatan yang wajib untuk dilakukan.”Stamina dan  fokus juga dibutuhkan dalam menit menit akhir,” tandas Eddy